Warung Bebas

Tuesday, September 11, 2012

Diluncurkan Hari Ini iPhone 5 Sudah Terancam Diblokir


Produk iPhone 5 dan New iPad, baru akan diluncurkan pada hari ini tepat pukul 10.00 waktu Amerika. Namun kehadiran dua produk unggulan Apple tersebut sudah terancam diblokir dan dilarang dijual di pasar Amerika.





Mengapa demikian ?


Ternyata ancaman pemblokiran datang dari dua pesaingnya Samsung dan HTC. Produsen smartphone asal Korea tersebut melancarkan serangan balik atas perang paten yang pernah dimenangkan oleh Apple. Produk iPhone 5 dan New iPad secara jelas telah melanggar paten yang dimiliki oleh HTC dan Samsung. Surat gugatan HTC telah masuk ke pengadilan, dan secara mengejutkan Hakim telah memberikan sinyal bahwa produk Apple terancam dilarang dijual di pasar Amerika. Kendati belum diputuskan secara resmi, hakim memperingatkan pengacara Apple terkait masalah penggunaan paten tersebut.(teknoup).


iphone 5,kapan iphone5 diluncurkan,iphone 5 di indonesia,perang paten htc apple,paten htc





Lantas paten Apa yang dilanggar Apple pada iPhone 5 dan New iPad ?


Produk terbaru Apple yang banyak ditunggu oleh penggemar gadget tersebut, disinyalir telah melanggar 2 paten milik HTC terkait dengan penggunaan teknologi 4G LTE (Long Term Evolution). Apple menggunakan teknologi tersebut pada dua produk terbarunya, padahal HTC telah membeli paten 4G LTE  dari ADC Telecommunications Inc senilai USD $75 juta pada April bulan lalu. Dalam pembelian paten tersebut secara jelas maksudnya untuk melindungi diri dan konsumen dari taktik agresif dan melindungi kemampuan untuk bersaing di Amerika Serikat. 





Tampaknya, Apple kini menuai serangan balik atas perang yang mereka mulai sendiri. Kita lihat saja nanti, siapa yang akan diuntungkan.







-->





0 comments em “Diluncurkan Hari Ini iPhone 5 Sudah Terancam Diblokir”

Post a Comment

 

Blog Berita Up to Date Copyright © 2012 Fast Loading -- Powered by Blogger