Warung Bebas

Saturday, October 13, 2012

Smartphone Dengan Daya Tahan Baterai Terlama



Ketahanan sebuah baterai menjadi sebuah masalah bagi setiap pengguna smartphone. Berbagai fasilitas dan fitur yang disediakan smartphone memang jauh lebih menyedot listrik ketimbang ponsel biasa. Apalagi smartphne harus senantiasa terkoneksi dengan internet otomatis kinerja baterai akan selalu terpacu dan akibatnya baterai akan cepat habis. Nah, dari sekian banyak smartphone yang beredar, tahukah Anda ponsel apa yang memiliki daya tahan paling bagus?




smartphone,ponsel dengan daya tahan baterai terlama,ponsel daya tahan bagus, baterai ponsel terawet,ponsel baterai terawet



Tentu untuk membandingkan daya tahan baterai dari sekian banyak smartphone harus ada indikator yang sebanding. Dilansir dari PhoneArena, sebuah media survey bernama Wich mengetest 99 tipe ponsel dari berbagai merk untuk diuji ketahanan baterainya saat digunakan untuk browsing internet.

Dari hasil pengujian tersebut, ternyata rata-rata ponsel hanya mampu bertahan selama 193 menit.



Ponsel yang mempunyai daya tahan baterai paling lama adalah Samsung Galaxy S III dengan 359 menit. Sementara itu, ponsel dengan daya tahan terendah adalah HTC One XL dengan daya tahan baterai hanya 139 menit. Dalam Pengujian ini juga terungkap daya tahan ponsel iPhone 5 ternyata tak lebih lama dari pendahulunya iPhone 4S dan hanya terpaut 8 menit lebih cepat dengan 200 menit.



Berikut data lengkap daya tahan ponsel yang diuji oleh Whic ?




  1. Samsung Galaxy SIII (359 menit)

  2. Sony Xperia S (276 menit)

  3. HTC One X (226 menit)

  4. Apple iPhone 4S (208 menit)

  5. Apple iPhone 5 (200 menit)

  6. Rata-rata ponsel yang diuji (193 menit)

  7. Nokia Lumia 900 (185 menit)

  8. HTC Sensasional XL (139 menit)




0 comments em “Smartphone Dengan Daya Tahan Baterai Terlama”

Post a Comment

 

Blog Berita Up to Date Copyright © 2012 Fast Loading -- Powered by Blogger